BAGAI KARBALA*

Semua sama, tak beda
Berjalan pada lajur yang sama
Lajur yang benar menurut mereka
Berpegang pada akar yang sama
Akar yang benar kuat menurut mereka
Tapi entah, seolah mereka pikir sangat beda
Saling caci, saling maki
Saling kempit, saling cubit
Saling sepak, saling dupak
Cacian itu buat duka
Cubitan itu buat lara
Sepakan itu buat bara
Tertumpah amarah
Tertetes darah
Hingga di jalan bagai karbala

2011

*Pernah dimuat di koran Radar Banyumas

Comments

Populer Post

KEHIDUPAN DAN “PELAJARAN MENGARANG” DARI SANG PENGARANG

Isi Kepala Sapto*

Hidup Hanya Singgah untuk Memandang dan Mendengarkan

Menengok Adat Suku Sasak di Kampung Sade

Pembelaan yang Datang Terlambat