Sajak Lebaran

allahu akbar allah akbar allahu akbar
laa ilaaha illallahu allahu akbar
allahu akbar walillahilhamdu

usailah setelah sebulan berperang
kita tinggalkan medan perang
simpan pula perisai dan pedang
dalam jiwa yang tenang
sebab, rembulan pun telah di tepian jurang
rembulan kemarin sudah usang
kembali terlahir dengan matang

rembulan yang menyibak tirai kegelapan
memberi sinar terang menuju kemenangan
yang telah kita perjuangkan
namun, apa sempurna kemenangan?
maka, biarlah tangan bertangadah
lahir dan batin berucaplah!
biar kita raih meski hanya se-dzarah kemenangan

Banyumas, 2012

Comments

Populer Post

KEHIDUPAN DAN “PELAJARAN MENGARANG” DARI SANG PENGARANG

Isi Kepala Sapto*

Hidup Hanya Singgah untuk Memandang dan Mendengarkan

Menengok Adat Suku Sasak di Kampung Sade

Pembelaan yang Datang Terlambat